Closing Vaksinasi Ganesha Tahap 1

Berawal dari kepedulian untuk berperan dalam mengatasi pandemi, kami memulai penebaran vaksin di Kota Bandung pada bulan Agustus 2021.
•••
Waktu terus bergulir dan permintaan dari berbagai daerah terus berdatangan.
Dalam Rangka Hut Ke-44 Pasar Modal Indonesia dan Vaksinasi Ganesha terus melangkah, membantu dan mendukung masyarakat di pelosok Indonesia untuk memperoleh hak mereka, menggenapi dosis vaksin Covid-19
•••
Target dan sasaran satu persatu kami lampaui, ratusan Puskesmas 25 kota dan kabupaten, 8 provinsi di seluruh Indonesia dengan jumlah vaksin yang disebar sebanyak 1.200.000 dosis.
•••
Pencapaian-pencapaian peroleh vaksin di setiap daerah semakin tinggi, mencapai target nasional yang dicanangkan Pemerintah.
Ketahanan bangsa pun meningkat dan kami berjalan bersama menuju gerbang kepulihan.
•••
Kerja nyata ini telah membuktikan, bahwa dengan bersungguh-sungguh, dan bahu membahu, kita bisa menyelesaikan apa yang sebelumnya seperti tidak mungkin kita lakukan.
•••
Satu kerja nyata lain menanti berikutnya, vaksinasi anak, vaksinasi dosis 3, bantuan alat kesehatan dan pemulihan ekonomi berbasis penerapan teknologi tepat guna seiring dengan pembenahan sosial dan budaya pasca pandemi di bumi Nusantara akan menjadi tugas kami berikutnya.
INDONESIA PULIH TANPA PILIH-PILIH , kami siap untuk bekerja.
•••

#HUT44PM

#CSRPasarModal

#InvestasiAndaMenolongSesama

#VaksinasiGaneshaIA-ITB

About farizagung86

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *